x

Angling Aryo Blitar Jawab Kebutuhan Masyarakat

BLITAR - Keberadaan angling yang “ngetem” di area stasiun Blitar mulai pukul 06.00 WIB hingga 18.00 WIB mendapatkan respon positif dari masyarakat. Satu diantaranya Awan warga Jakarta, pengguna transportasi kereta api. Awan menilai, selama ini transportasi kendaraan umum di Kota Blitar kurang memadai. Karena habis turun dari kereta, untuk menuju lokasi bekerja di daerah Tlogo, Awan hanya bisa mengandalkan ojek. Itupun tidak bisa dijumpai setiap saat. Sehingga adanya angling dianggap sangat tepat, apalagi tarif dengan menggunakan argo.
Sementara itu Fajar Wahyudi Kepala Stasiun Blitar pada Senin (25/09), mengakui bahwa selama ini banyak pengguna transportasi kereta api, yang kebingungan mencari angkutan umum. Mereka yang turun di Stasiun Blitar, tidak sedikit memang hanya berniat jalan-jalan ke tempat wisata seperti Makam Bung Karno dsn lain-lain, dan kembali pulang dengan menggunakan keberangkatan kereta api pada hari yang sama, mutlak membutuhkan jasa transportasi seperti angling.
Meskipun setiap hari angling parkir diarea stasiun, namun bagi masyarakat yang membutuhkan bisa langsung menghubungi call center layanan di no HP 081 553 653 666 atau 085 330 000 229.(ram)
Share icon